Di tengah masalah yang banyak mendera, Justin Bieber kembali dituduh menghamili fans. Kini, sumber dekat penyanyi asal Kanada itu pun angkat bicara.
Seperti dilaporkan oleh Daily Mail, sumber tersebut menegaskan bahwa berita itu sama sekali tidak benar. Tuntutan itu tak lebih dari kabar bohong untuk menjatuhkan nama sang bintang.
"Menyedihkan sekali karena kabar palsu ini akan mengganggu banyak orang," ungkap sumber tersebut.
Dikabarkan sebelumnya bahwa seorang wanita yang belum diketahui identitasnya telah mengaku melahirkan anak Justin. Bayi berjenis kelamin perempuan itu lahir pada Oktober 2010, tak lama setelah ibunya melakukan one night stand dengan sang bintang.
Menurut pemberitaan di Star Magazine, mereka melakukan hubungan intim setelah Justin tampil di salah konser di Miami, Florida. Sayangnya, wanita yang dimaksud belum mau membuka identitas dengan alasan keamanan.
sumber : merdeka.com